Dengan pengalaman lebih dari dua dekade di industri public relations (PR), Zulkifli akan memimpin pengembangan strategi komunikasi dan kemitraan strategis bagi klien FleishmanHillard di berbagai sektor.
JAKARTA, PRINDONESIA.CO – Agensi komunikasi global FleishmanHillard mengumumkan penunjukan Muhammad Zulkifli sebagai Director Corporate and Public Affairs untuk Indonesia. Penunjukan tersebut menjadi bagian strategi perusahaan dalam memperkuat layanan komunikasi korporat, manajemen reputasi, dan hubungan public affaris di tengah persaingan dan dinamika opini publik yang semakin merebak luas.
Dengan pengalaman lebih dari dua dekade di industri public relations (PR), Zulkifli akan memimpin pengembangan strategi komunikasi dan kemitraan strategis bagi klien FleishmanHillard di berbagai sektor mulai dari swasta, BUMN, hingga lembaga publik.
Dalam pernyataannya, alumnus Universitas Indonesia itu mengatakan, peran PR kiwari telah bertransformasi dari menyampaikan informasi ke media, menjadi membantu organisasi membangun kredibilitas dan hubungan jangka panjang dengan publik dan pemangku kepentingan.
Oleh karena itu, terangnya, sektor swasta maupun pemerintah kini membutuhkan tim komunikasi yang adaptif lebih dari sebelumnya. “Tanpa strategi komunikasi yang matang, organisasi bisa kehilangan kepercayaan publik,” ujarnya dilansir dari MARKETING.co.id, Minggu (9/11/2025).
Bagian Integral
Lebih lanjut Zulkifli berpandangan, reputasi dalam konteks kekinian bukan sekadar aset pendukung, tetapi bagian integral dari strategi bisnis. Oleh karena itu, tegasnya, diperlukan pengetahuan, ketepatan, serta sensitivitas terhadap konteks sosial dan kebijakan publik guna membangun dan menjaga reputasi tersebut.
Dengan penunjukan Zulkifli, FleishmanHillard Indonesia menegaskan komitmennya untuk menjadi mitra strategis bagi organisasi di Indonesia dalam menghadapi tantangan reputasi dan komunikasi dalam era digital yang semakin kompleks.
Zulkifli sebelumnya pernah menduduki posisi penting di sejumlah perusahaan seperti Summarecon Group, Soewarna Business Park, Fortune PR dan Priority Consultants. (EDA)