Menuju “The Great 2020”
PRINDONESIA.CO | Rabu, 01/04/2020 | 1.205
Menuju “The Great 2020”
AP II sepakat melakukan akselerasi bisnis
Dok. Istimewa

JAKARTA, PRINDONESIA.CO - Akselerasi itu mereka sebut dengan nama “The Great 2020”.  Konsep ini ini dibagi menjadi tiga turunan. Antara lain, Great Win, Great Wow, dan Great Web. Hal ini disampaikan oleh VP Corporate Communication PT Angkasa Pura II (Persero) Yado Yarismano kepada PR INDONESIA saat menemuinya di Kota Tangerang, Selasa (4/2/2020).

Great Win terkait bisnis dan peningkatan sumber daya manusia. Sebagai bagian dari strategi akselerasi bisnis, imbuh Yado, AP II perlu melakukan berbagai ekspansi. Antara lain melebarkan sayap membangun properti sekitar bandara, kargo, service provider, dan ground handling. AP II juga fokus membangun SDM yang memiliki kualitas dan kompetensi berstandar internasional.

Sementara Great Wow, terkait pelayanan. Sejak dua tahun lalu, AP II berkomitmen mewujudkan digitalisasi bandara. Tahun ini, mereka akan mengimplementasikan seluruh bandara berkonsep 4.0. Proyek utama sudah dimulai di Terminal 3 Ultimate Soekarno Hatta. “Nantinya, digitalisasi ini akan diadopsi oleh bandara-bandara lain di bawah AP II,” imbuhnya.

Konsep Smart Airport ini bertujuan untuk meningkatkan efektivitas dan efisiensi operasional, layanan, dan pengembangan bisnis nonaeronautika. AP II berkomitmen mulai 2020 – 2024, dapat meningkatkan level sektor kebandarudaraan nasional dengan mulai mengimplementasikan penggunaan teknologi mutakhir. Sebut saja, artificial intelligence, internet of things, big data analytics, roboting, automation, virtual reality hingga augmented reality. “Kalau ada istilah internet of things (IoT), kelak akan ada  airport of things,” kata Yado seraya mengutip pernyataan Dirut AP II M. Awaluddin.

Khusus Great Web, sesuai namanya, AP II akan mengembangkan mobile apps Indonesia Airport Apps. “Selama ini sudah ada dan telah mengalami beberapa kali revitalisasi,” ujarnya. Ke depan, platform tersebut akan memiliki multimanfaat mulai dari memesan hotel, penerbangan, bus, hingga check-in.

Babak Baru

Tahun 2020 juga menjadi awal di mana AP II memasuki babak baru sebagai “The Leading Indonesia’s Airport Company”. Brandline ini selalu tampil  berdampingan dengan logo perusahaan, yaitu “Sky City” atau dunia tanpa batas, yang terdiri dari simbol bola dunia PT Angkasa Pura II. Menurut Yado, brandline ini berangkat dari berbagai pencapaian dan prestasi PT Angkasa Pura II selama periode 2016 – 2019.

Periode di mana perseroan telah rampung menjalankan Corporate Transformation 1.0 yang fokus pada culture transformation, termasuk penyediaan digitalisasi di sektor pelayanan, operasional, dan pengembangan bisnis kebandarudaraan. Sementara dari sisi Corporate Communication, AP II telah memiliki SOP komunikasi saat krisis dan SK tentang juru bicara (spokesperson). Para jubir yang merupakan pimpinan cabang ini juga telah dibekali dengan pelatihan dan pembekalan mengenai public speaking.

Tahun ini, ia bersama tim memperkuat brand dengan menyusun sejumlah strategi komunikasi. Antara lain, memanfaatkan semua kanal informasi mulai dari owned, earned, hingga paid media. Tak kalah penting, memanfaatkan momentum untuk memperkuat positioning dan komitmen perusahaan. “Kami harus memastikan publik telah mengetahui dan merasakan perkembangan AP II dari yang tadinya sekadar perusahaan operator bandara. Dan, memastikan publik mengetahui semua bandara yang dikelola AP II,” ujarnya. (rvh/rtn)

BERITA TERKAIT
BACA JUGA
tentang penulis
komentar (0)
TERPOPULER

Event

CEO VIEW

Interview

Figure

BERITA TERKINI