CISDI – Kominfo Kembangkan “Telemedicine”
PRINDONESIA.CO | Minggu, 02/10/2016
CISDI – Kominfo Kembangkan “Telemedicine”

Guna mendukung sistem yang dapat memadukan pengolahan dokumen dan informasi elektronik untuk mewujudkan pelayanan publik yang transparan, tepat sasaran dan berkualitas, Center for Indonesia’s Strategic Development Initiatives (CISDI) bekerja sama dengan lintas sektor mengembangkan telemedicine.

Salah satunya, dengan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) sebagai penyedia dukungan teknis berupa penyediaan infrastuktur. “Prioritas pembangunan pitalebar Indonesia periode 2014 - 2019 adalah untuk e-kesehatan,” kata Direktur e-Government Kominfo Firmansyah Lubis saat Diskusi Publik e-Health di Jakarta, Kamis (23/6/2016).

Menurut Ketua Dewan Pembina CISDI Diah Saminarsih, telemedicine diyakini mampu menjadi formula yang efektif dalam mengatasi permasalahan kesenjangan pelayanan kesehatan, sekaligus membantu menghemat biaya kesehatan nasional. Ke depannya, telemedicine akan terus dikembangkan hingga dapat memperkuat sistem rujukan layanan kesehatan, tanpa mengurangi kualitas layanan,” imbuh perempuan yang juga Staf Khusus Menteri Kesehatan RI Bidang Peningkatan Kemitraan dan SDGs seraya menggugah lebih banyak lintas sektor berkolaborasi untuk mengimplementasikan teknologi telemedicine dalam rangka membangun kesehatan Indonesia. rtn

BERITA TERKAIT
BACA JUGA
tentang penulis
komentar (0)
TERPOPULER

Event

CEO VIEW

Interview

Figure

BERITA TERKINI